Friday, December 26Top Banten - Rujukan Paling Top Warga Banten
Shadow

Bukan Sekadar Dijuluki Kota Badak, Ternyata Kabupaten Pandeglang Juga Dikenal The Sunset of Java, Ini 3 Keunikannya

TOPBANTEN.COM – Kabupaten Pandeglang memiliki beberapa julukan yang kurang dikenal banyak orang.

Bahkan, mungkin warga Kabupaten Pandeglang sendiri hanya tahu julukan daerahna sebagai Kota Badak.

Namun, selain julukan itu, Kabupaten Pandeglang juga dikenal sebagai The Sunset of Java.

BACA JUGA: Merusak Moral Generasi Muda, Muhammadiyah Makassar Tolak W Super Club Hotman Paris

Di samping itu, yang paling dikenal orang-orang tentang Kabupaten Pandeglang ialah sebagai Kota Santri.

Kabupaten Pandeglang yang terletak di Provinsi Banten ini letaknya berbatasan dengan Kabupaten Serang di utara, Kabupaten Lebak di timur, dan Samudera Hindia di barat dan selatan.

Lantas apa saja keunikan dari Kabupaten Pandeglang yang jarang diekspos ke publik?

  1. Kota Badak

Asal usul julukan Kota Badak untuk Pandeglang karena adanya Badak Jawa atau Badak bercula satu (Rhinoceros sondaicus) di Taman Nasional Ujung Kulon.

Taman Nasional Ujung Kulon ini merupakan rumah bagi Badak Jawa yang sangat terkenal namun terancam punah.

Lokasinya berada di ujung paling barat pulau Jawa, tepatnya di Kecamatan Sumur dan Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang.

BACA JUGA: Provinsi Banten Jadi Daerah Pengangguran Nomor 1, Ternyata Ini Sebab dan Faktornya

  1. The Sunset of Java

Seperti yang kita ketahui, Pandeglang yang berada di ujung barat pulau jawa ini memiliki keindahan yang yang dipancarkan karena kita bisa melihat matahari terbenam di keindahan pantai yang sangat eksotis.

Oleh karena itulah Pandeglang ini dijuluki The Sunset of Java.

  1. Kota Santri

Di Indonesia ada beberapa kota yang dijuluki sebagai kota santri, salah satunya yakni Pandeglang.

BACA JUGA: Jelang Laga Uji Coba Lawan Tanzania, Empat Pemain Absen di Latihan Perdana, Siapa Saja?

Sebab, daerah ini mempunyai banyak pondok pesantren, bahkan ada pesantren yang usianya mencapai ratusan tahun.

Sebagai salah satu contoh keteladanan Kyai Haji Mas Abdurrahman yang mendirikan Madrasah Mathlaul Anwar yang tersebar luas hingga berjasa memberantas kebodohan khususnya di Pandeglang.

Adapun asal usul cerita singkat awal mula nama Pandeglang merupakan singkatan dari Pandai Gelang, yaitu tempat tinggal orang yang pandai menempa gelang. (Dinda/Redaksi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *